Pages

Friday, October 5, 2018

Alasan Pelatih Timnas Inggris Panggil Pemain Bau Kencur

Jakarta Manajer Timnas Inggris, Gareth Southgate, membuat kejutan dalam skuat terbaru yang dia panggil. Dari daftar 25 pemain, Southgate membawa pemain berusia 18 tahun.

Pemain tersebut tidak lain adalah seorang Jadon Sancho. Pada usia 18 tahun, Sancho memang bisa tampil mengesankan dan bisa mencuri perhatian. Dia menjadi pemain utama di klub Bundesliga, Borussia Dortmund.

Meskipun belum pernah jadi pemain inti, Sancho telah memainkan enam laga di Bundesliga untuk Dortmund. Dari enam laga tersebut, Sancho sukses membukukan satu gol dan lima assist. Dia menjadi pemain dengan assist paling banyak di Dortmund.

Sementara itu, Sancho juga sudah dua kali bermain di Liga Champions. Saat Dortmund menang dengan skor 3-0 atas AS Monaco tengah pekan lalu, Sancho menyumbang satu assist.

Sancho menjadi satu tiga nama baru yang dipanggil oleh Southget untuk membela Timnas Inggris. Dua nama lain yakni Mason Mount (19 tahun/Derby County), James Maddison (21 tahun/Leicester City). Sancho jadi paling muda dan bermain di luar Inggris.

"Ini adalah keputusan yang berani bagi Sancho untu bermain di Bundesliga. Tapi, dia telah bermain dengan dukungan suporter yang luar biasa setiap pekan. Dia berhadapan dengan itu dan berhasil," buka Southgate kepada FourFourTwo.

"Sancho dan Mount masih dalam tahapan untuk berkembang tapi mereka bisa bermain untuk grup ini. Ini panggilan yang hebat, tapi itu sesuai dengan apa yang sudah kami lakukan dalam 18 bulan terakhir," sambung mantan manajer Inggris U-21 tersebut.

Sejak dilatih oleh Southgate, Inggris kian gencar melakukan peremajaan dalam skuatnya. Beberapa pemain muda dapat kesempatan bermain. Termasuk tiga pemain yang baru dipanggil. Southgate pun akan lebih banyak memanggil pemain muda di masa depan.

"Kami merasa ada beberapa pemain muda yang telah kami pantau. Ini akan jadi peluang besar bagi kami untuk melihatnya. Tapi, kami juga sadar seberapa cepat harus memberikan mereka kesempatan untuk bermain," tandasnya.

Berikut ini daftar skuat Timnas Inggris terbaru:

Let's block ads! (Why?)

from Berita Hari Ini, Kabar Harian Terbaru Terkini Indonesia - Liputan6.com kalo berita kurang lengkap buka link disamping https://ift.tt/2IDEUDr

No comments:

Post a Comment