Pages

Thursday, November 1, 2018

Toyota Camry Terbaru Meluncur di Thailand, Indonesia Kebagian?

Liputan6.com, Bangkok - All-new Toyota Camry secara resmi diluncurkan untuk pasar Thailand. Sedan andalan Toyota ini sudah mengaspal di Amerika Serikat (AS) dan Jepang pada 2017 silam.

Mengutip dari Paultan.org, all new Toyota Camry ditawarkan dalam 4 varian, yaitu 2.0 G AT, 2.5 G AT, 2.5 HV AT, dan 2.5 HV Premium AT. Di Thailand, sedan ini dipasarkan mulai THB1.445.000, sekitar Rp661 jutaan, hingga THB1.799.000, atau Rp823 jutaan (Kurs THB1 = Rp 457).

Toyota Camry 2.0 G AT dibekali mesin E85-compatible 6AR-FBS 4-silinder berkapasitas 2,0 liter. Dapur pacu bertransmisi otomatis 6-percepatan ini diklaim mampu menghasilkan tenaga sebesar 164,7 Tk dengan torsi maksimum mencapai 199 Nm.

Lanjut ke Toyota Camry 2.5 G AT, sedan ini mengandalkan mesin Dynamic Force Engine A25A-FKB 2,5. Jantung penggerak ini mampu menyumbangkan tenaga sebesar 206 Tk dengan torsi 250 Nm dan dikawinkan dengan transmisi otomatis 8-percepatan.

Kedua varian sisanya, 2.5 HV AT and 2.5 HV Premium AT mengandalkan mesin A25A-FXS 2,5 liter bertenaga 175 Tk dan torsi 221 Nm. Dapur pacu ini dikawinkan dengan motor listrik yang mampu menghasilkan daya sebesar 208 Tk.

Di sisi interior, Toyota Camry terbaru ini dibekali berbagai fitur canggih seperti wireless charger, keyless entry and start, instrumen panel digital multi-information. Untuk varian atas, mobil sedan ini memiliki AC, jok berventilasi, dan sistem infotainment touchscreen 8 inci yang disambungkan dengan 9 speaker keluaran JBL.

Let's block ads! (Why?)

from Berita Hari Ini, Kabar Harian Terbaru Terkini Indonesia - Liputan6.com kalo berita kurang lengkap buka link disamping https://ift.tt/2QaJA6V

No comments:

Post a Comment