Aneka Sup
Kamu juga bisa menyiapkan makanan hangat sebagai menu buka puasa. Salah satunya yang bisa kamu coba adalah membuat sup. Memakan makanan hangat saat berbuka puasa dapat menenangkan perut yang bermasalah setelah berpuasa sehari penuh.
Selain itu, sup juga lebih sehat dibandingkan dengan makanan yang digoreng. Kamu bisa menjadikan sup ayam sebagai makanan buka puasa yang sehat. Ayam akan menyediakan asupan protein yang nantinya akan diolah tubuh menjadi energy.
Salad Sayur dan Buah
Selain mengolah sayur dengan aneka masakan, dan buah diolah dengan aneka jus, kamu bisa meraciknya menjadi salad sayur dan buah yang menyegarkan. Makanan buka puasa ini memang terlihat ringan, namun sebenarnya cukup mengenyangkan.
Kalau kamu mengonsumsi ini saat buka puasa, perut kamu tidak akan terasa begah. Makanan sehat ini juga cepat mengembalikan tenanga yang hilang setelah menjalankan puasa seharian penuh.
Bihun Goreng
Makanan buka puasa lainnya yang bisa kamu coba adalah bihun goreng. Menu pengganti nasi ini sangat cocok disajikan saat buka puasa. Tak hanya teksturnya yang kenyal yang bisa meningkatkan nafsu makan, bihun yang termasuk ke dalam makanan dengan indeks glikemik rendah ini mampu membuat perut kenyang lebih lama.
Walaupun kandungan gizi pada bihun ini tinggi, kamu bisa membuat bihun goreng dicampur dengan aneka sayuran agar tetap mendapatkan kandungan sehat. Kamu bisa memadukan bihun dengan sayuran seperti sawi, wortel, kubis, atau juga brokoli.
Aneka Sajian Ayam
Kamu bisa menjadikan aneka masakan dengan bahan dasar ayam sebagai makanan buka puasa. Kamu bisa mengolah ayam dengan cara dipanggang, rebus, atau juga dipepes dengan bumbu yang terbuat dari bahan-bahan segar.
Sebisa mungkin untuk tidak memasak ayam dengan cara digoreng, apalagi jika menggunakan tambahan tepung untuk membuat ayam.
from Berita Hari Ini Terbaru Terkini - Kabar Harian Indonesia | Liputan6.com kalo berita kurang lengkap buka link disamping http://bit.ly/2J4hUjp
No comments:
Post a Comment