Pages

Monday, April 15, 2019

Barcelona Vs MU: De Gea Ingin Setan Merah Fokus

Liputan6.com, Manchester - Kiper Manchester United (MU), David de Gea meminta rekan setimnya fokus menghadapi laga hidup mati melawan Barcelona di Liga Champions, Rabu (16/4/2019) dinihari WIB di Nou Camp. Pasalnya, De Gea meyakini, laga tersebut bakal berlangsung sulit.

Sebelumnya pada leg pertama di Old Trafford, MU kalah 0-1 setelah kebobolan lewat gol bunuh diri Luke Shaw. Karena peraturan gol tandang, MU paling tidak harus menang 2-0 di Nou Camp melawan Barcelona agar lolos ke fase semifinal.

"Anda harus bisa fokus dan siap menjalani pertandingan sulit lagi," ujar De Gea seperti dilansir Manchester Evening News.

Menghadapi Barcelona, MU harus mensiasati masalah kebugaran pemain. De Gea dan kawan-kawan hanya punya waktu istirahat sekitar tiga hari, usai melakoni partai Liga Inggris melawan West Ham United, Sabtu (13/4/2019).

Laga itu berkesudahan dengan kemenangan 2-1 bagi MU. Meskipun demikian, De Gea menilai timnya bermain tidak terlalu bagus.

"Saya kira kami tidak bermain baik. Kami harus jauh lebih baik dan sekarang kami punya tantangan hebat Selasa nanti," kata De Gea.

5 Fakta Penting Saat Barcelona Kalahkan Manchester United

Let's block ads! (Why?)

from Berita Hari Ini Terbaru Terkini - Kabar Harian Indonesia | Liputan6.com kalo berita kurang lengkap buka link disamping http://bit.ly/2GiZR63

No comments:

Post a Comment