Pages

Tuesday, April 2, 2019

7 Wisata Tasikmalaya, Pesona Alam Menenangkan di Jawa Barat

Di sebelah selatan, Tasikmalaya berbatasan langsung dengan Samudera Hindia, hal ini yang membuat wisata Tasikmalaya memiliki jajaran pantai selatan yang menawan. Pantai-pantai tersebut di antaranya adalah:

Pantai Cipatujah

Pantai dengan keindahan alam laut dan pasir putih dapat Anda temui di Pantai Cipatujah. Pantai ini terletak di Kecamatan Cipatujah, sekitar 74 km dari Kota Tasikmalaya. Rekreasi bisa dimulai di muara sungai Cipatujah, menggunakan perahu, memancing, serta mencari souvenir.

Pantai Sindangkerta

Dibanding pantai selatan lainnya, kawasan wisata pantai di Tasik Selatan ini memang memesona. Air laut yang jernih, pasir putih, serta karang yang tidak tajam, memanjakan pengunjung yang datang untuk menikmati wisata air yang mengasyikkan.

Khusus di Pantai Sindangkerta, ada fasilitas gratis lesehan yang nyaman dengan payung ratusan pohon besar di sekitarnya. Hamparan tikar yang disediakan petugas, bisa menjadi alternatif sandaran tepat saat liburan keluarga.

Keistimewaan lain dari Pantai Sindangkerta adalah taman laut yang disebut Taman Lengsar. Jika air laut surut, maka di taman seluas 20 hektar itu, akan dijumpai karang laut, ikan hias, dan suaka alam satwa penyu hijau.

Pantai Karang Tawulan

Berjarak 100 km dari kota Tasikmalaya, pantai ini terletak di kecamatan Cikalong. Sebuah pantai berkarang dan landai, memiliki panorama laut yang mempesona. Agak ke timur, terdapat pulau kecil Nusa Manuk. Pada waktu-waktu tertentu, Nusa Manuk dihuni oleh berbagai macam jenis burung.

Let's block ads! (Why?)

from Berita Hari Ini Terbaru Terkini - Kabar Harian Indonesia | Liputan6.com kalo berita kurang lengkap buka link disamping https://ift.tt/2YF5O5A

No comments:

Post a Comment