Pages

Sunday, March 31, 2019

Ruh Bunga, Kampung Tematik Baru di Batu Ceper

Liputan6.com, Tangerang Kecamatan Batuceper kembali memiliki kampung tematik. Namanya Kampung Rukun, Hijau, Budaya dan Mengaji (Ruh Bunga) Kampung ini terletak di RW 02 Kelurahan Kebon Besar, Kecamatan Batuceper.

Camat Batuceper, Nurhidayatullah, yang hadir saat peresmian pada Selasa (26/3) lalu menuturkan, Ruh Bunga merupakan bagian dari Program Kampung Kita yang digagas oleh Pemkot Tangerang yang bertujuan mendorong masyarakat untuk berbenah dan menata lingkungannya agar lebih bersih, asri, hijau dan lestari.

"Diharapkan ketika kampungnya sudah menjadi lebih indah dan hijau maka masyarakat akan menjadi lebih sehat," ujarnya usai peresmian. Nurhidayat menambahkan, hadirnya Kampung Ruh Bunga adalah pertanda mulai tumbuhnya kesadaran masyarakat untuk membenahi lingkungannya. 

Kondisi sebelumnya, kurang rapih, tapi kemudian diawali dengan inisiatif dari RT/RW dan lurahnya, akhirnya kondisinya bisa seperti saat ini. Nantinya, kata camat, akan terus dilakukan penataan bersama warga, tak hanya di lokasi ini tapi di wilayah Batuceper lainnya.  

Membangun karakter masyarakat yang selama puluhan tahun sudah nyaman dengan kondisinya menuju sebuah perubahan tentu memerlukan waktu.

"Saya optimis karena terus terang saja, yang tadinya di sana-sini masih ada tumpukan sampah, sekarang sudah menjadi lebih bersih," ujarnya.

Disinggung soal pendampingan dari pihak kecamatan terhadap Program Kampung Kita yang sudah berjalan di Kecamatan Batuceper, ia mengungkapkan, Pemkot senantiasa melibatkan dan mengajak masyarakat disetiap kegiatan.

"Pemkot Tangerang sangat serius menata kota. Sampai-sampai mendatangkan ahlinya dari Glintung, Malang, Pak Bambang Irianto, sebagai wujud keseriusan untuk menjadikan kampung semakin layak huni dan menarik sehingga dapat turut memberikan manfaat bagi warga," ungkapnya.

Simak video pilihan berikut:

simak video pilihan berikut

Let's block ads! (Why?)

from Berita Hari Ini Terbaru Terkini - Kabar Harian Indonesia | Liputan6.com kalo berita kurang lengkap buka link disamping https://ift.tt/2uEaawa

No comments:

Post a Comment