4. Interior
Interior biasanya juga akan mendapatkan perhatian khusus dari pembeli mobil. Rawatlah interior sebaik mungkin, hindari interior yang kotor dan sobek. Penggunaan jok kulit atau sarung jok aftermarket yang murahan terkadang dapat menjatuhkan harga jual. Sementara interior yang masih dalam kondisi orisinal dan rapi akan lebih berharga mahal.
Beberapa pembeli terkadang ada yang menghindari membeli mobil yang masih dalam kondisi bau asap rokok, jadi sebaiknya hindari merokok di dalam mobil. Hindari juga penggunaan aksesori aftermarket yang ditempel di dasbor, karena dinilai dapat merusak kondisi dasbor.
5. Audio
Tak jarang banyak pemilik mobil yang melakukan modifikasi dalam sektor audio. Namun, modifikasi audio yang berlebihan, tak jarang dapat menjatuhkan harga jual sebuah mobil. Apalagi jika menggunakan merk-merk audio yang kurang ternama dan dengan instalasi yang berantakan.
Khusus di Toyota Trust, mereka biasanya akan menghargai mobil yang sudah dimodifikasi pada sektor audio sama dengan mobil yang kondisi standar. Namun hal tersebut hanya berlaku untuk mobil yang menggunakan sistem audio merk ternama dan dengan instalasi yang baik. Mereka juga akan melihat kerapihan, dan kewajaran sistem audio tersebut.
Jika mobil tersebut dimodifikasi terlalu berlebihan pada sektor audionya, lalu memiliki instalasi yang tidak baik serta menggunakan merk yang tidak jelas, Toyota Trust cenderung akan menghargai lebih murah dari mobil kondisi standar. Hal ini dikarenakan, mereka menilai bahwa tidak semua calon pembeli nantinya menginginkan mobil yang memiliki sistem audio sudah dimodifikasi, banyak pembeli justru yang ingin mendapatkan mobil dalam kondisi standar.
6. Pelek
Sama halnya dengan Audio, pelek pun memiliki perlakuan yang sama. Modifikasi pelek yang berlebihan serta penggunaan merk aftermarket yang tidak jelas atau kw, biasanya akan dihargai jauh lebih murah dari harga standar mobil tersebut.
Namun untuk mobil yang memodifikasi pelek dalam batas wajar dan dengan menggunakan pelek merk aftermarket ternama, akan dihargai sama dengan mobil yang dalam kondisi standar.
Mengganti sebuah mobil lama dengan mobil baru yang lebih muda atau sesuai kebutuhan memang sah-sah saja. Biasanya, sebagian orang akan memilih untuk menjual mobil lamanya sebagai tambahan biaya membeli mobil baru. Kondisi ban juga berpengaruh terhadap harga jual mobil, ban yang masih memiliki umur baru atau kondisi baik, akan lebih dihargai dibanding yang sudah kondisi tidak layak.
Terakhir, Abd Rahim menyarankan, jika para pemilik mobil melakukan modifikasi, sebaiknya mengembalikan ke kondisi aslinya jika memang tidak ingin dihargai murah. Seperti menggunakan kembali head unit atau pelek bawaan dari mobil tersebut.
Sumber: Otosia.com
from Berita Hari Ini Terbaru Terkini - Kabar Harian Indonesia | Liputan6.com kalo berita kurang lengkap buka link disamping https://ift.tt/2HA9gZU
No comments:
Post a Comment