Liputan6SCTV, Semarang - Kebakaran hebat melanda Kelenteng Tji Lam Tjay yang merupakan klenteng tertua di Semarang. Seorang penjaga klenteng tewas, setelah tidak dapat menyelamatkan diri dari bangunan yang terkunci.
Seperti ditayangkan Liputan6 SCTV, Kamis (21/3/2019), tak ada lagi yang tersisa dari klenteng tersebut. Bahkan Om Lhay, yang merupakan seorang penjaga kelenteng, tewas setelah terkunci di dalam bangunan. Dari penuturan saksi mata, Om Lhay sempat berusaha keluar, namun pintu terkunci dari dalam.
Petugas sempat kesulitan memadamkan api karena arus listrik yang belum juga diputus. Baru dua jam setelah kebakaran terjadi, petugas dan 12 unit mobil pemadaman berhasil mengendalikan api.
Si jago merah mulai membakar Kelenteng Tji Lam Tjay sekitar pukul 04.30 pagi tadi. Api dengan cepat membakar habis seluruh bangunan utama kelenteng tersebut. (Galuh Garmabrata)
from Berita Hari Ini Terbaru Terkini - Kabar Harian Indonesia | Liputan6.com kalo berita kurang lengkap buka link disamping https://ift.tt/2WbVsrV
No comments:
Post a Comment