Tak seperti orang lain, perceraian Jeff Bezos juga berdampak terhadap perusahaan publik paling berharga di dunia yaitu Amazon. Kekayaan Jeff Bezos sebagian besar disumbang dari kepemilikan saham di Amazon.
Mengutip laman NBC News, Kamis (10/1/2019), negara bagian Washington, tempat pasangan itu tinggal memiliki Undang-Undang perceraian yang dapat memberi MacKenzie Bezos klaim atas setengah kekayaan Jeff Bezos .
Hal itu menimbulkan pertanyaan mengenai dampak perceraian terhadap perusahaan dan kepemimpinannya.
Dalam studi Stanford pada 2013 yang berjudul “Separation Anxiety: The Impact of CEO Divorce on Shareholders disebutkan ada tiga cara berbeda ketika akhir pernikahan bos perusahaan dapat berdampak terhadap perusahaan.
Pertama, menyangkut produktivitas dan konsentrasi CEO. Dampak emosional dan gangguan dari masalah yang muncul akibat proses perceraian sehingga mempengaruhi seberapa baik seorang chief executive mengelolaa perusahaan. Meski tidak secara rutin, CEO bahkan di perusahaan bergengsi akan mengundurkan diri dalam waktu kurang dari dua tahun.
Kedua, persepsi risiko. Perusahaan biasanya tumbuh dengan melakukan strategis yang memiliki tingkat risiko seperti akuisisi bisnis dan memperkenalkan lini produk baru.
Seorang CEO saat proses dan setelah perceraian akan khawatir tentang kekayaan yang dapat berkurang. CEO mungkin terlalu berisiko untuk melindungi kekayaan yang ada di saham perusahaan atau sebaliknya mengejar terlalu banyak risiko dengan harapan memenangkan kembali apa yang hilang.
from Berita Hari Ini Terbaru Terkini - Kabar Harian Indonesia | Liputan6.com kalo berita kurang lengkap buka link disamping http://bit.ly/2CZPFPs
No comments:
Post a Comment