Liputan6.com, Jakarta - Timnas All Star bakal menggelar laga amal untuk korban gempa Lombok dan Palu. Sebanyak 17 legenda sepak bola Indonesia akan terlibat pada partai di Pekanbaru, Minggu (21/10/2018).
"Saya sangat antusias untuk pertandingan ini, dan juga pemain lainnya seperti Bepe (Bambang Pamungkas), Ismed Sofyan dan Valentino juga. Banyak yang ingin main di laga ini, karena untuk amal mereka jadi antusias," kata mantan kapten timnas, Bima Sakti, pada jumpa pers di Pekanbaru, dilansir Antara.
Timnas All Star akan bertanding melawan PSPS Pekanbaru All Star di Stadion Utama Riau, Pekanbaru, pukul 15.30 WIB. Bima mengatakan, pelatih kawakan Indonesia, Danurwindo, akan menjadi pelatih Timnas All Star untuk pertandingan ini.
Bima Sakti sempat menunjukan daftar pemain yang akan ikut dalam pertandingan tersebut di secarik kertas kepada wartawan.
Selain dirinya, ada sederet legenda sepak bola nasional yang akan ikut tanding yaitu Bambang Pamungkas, Ismed Sofyan, Kurniawan Dwi Yulianto, Budi Sudarsono, Aly Aiboy, dan Firman Utina.
No comments:
Post a Comment